5 Desain Kos Kosan Sederhana yang Unik Menarik dan Nyaman
Memulai bisnis kos membutuhkan rencana matang. Salah satunya desain kos kosan yang bagus, aman, unik dan estetik. Dengan desain unik akan lebih menarik minat pencari kos.
5 Desain Kos Sederhana yang Menarik dan Nyaman
Merencanakan desain kos kosan sederhana memang lebih mudah tetapi jika melihat kompetitor, perlu menambah sesuatu yang unik. Dengan keunikan tersebut, tempat kos bukan hanya menarik tetapi keren dan membuat nyaman penghuninya.
Desain seperti apa yang tetap sederhana, tapi terlihat indah, unik, menarik dan nyaman? Agar tidak penasaran, dapat mengecek ulasannya berikut ini.
1. Desain Kos Sehat dan Bersih
Desain utama adalah kos sehat dan bersih. Kos bersih akan menciptakan kesehatan optimal bagi penghuninya. Cara paling mudah adalah adanya ruang hijau walaupun sedikit pada lahan kos sehingga segar dan asri.
Selain itu pilihan warna cat adalah putih atau warna cerah lainnya. Dengan demikian meskipun sederhana tetap terlihat rapi dan bersih. Hindari warna suram dan gelap yang membuat tempat kos kurang energi.
2. Desain Kos Syariah
Jika ingin membuat desain kos syariah, bisa mulai dari cat warna hijau, warna yang selama ini berhubungan dengan hal syar’i. Kemudian kamar mandi dalam dapat diutamakan agar masing-masing pemilik kos lebih privacy.
3. Desain Kos Minimalis
Desain berikutnya yang sekarang ngetren adalah model minimalis. Model minimalis menciptakan ruangan mungil tapi tetap lengkap dan berkelas.
Caranya dengan pemilihan furniture yang ringkas dan penempatan barang yang tepat agar tidak menyita terlalu banyak ruang.
4. Desain Kos Sederhana
Memilih desain kos sederhana tapi unik memungkinkan untuk lebih menarik minat pencari kos. Keunikan akan menarik karena terkesan berbeda dengan yang lain. Misalnya memberi sedikit teras dengan kursi dan meja mungil yang estetik.
Cara tersebut dapat diterapkan untuk desain kos kosan 3x3. Salah satu desain super sederhana untuk lahan memanjang biar lebih banyak jumlah kamar yang dibangun.
5. Desain Kos Modern
Konsep modern pada sebuah kos pada umumnya dibentuk dengan model U. Pada setiap ujungnya dipasang kamera CCTV agar dapat melakukan kontrol keamanan kos.
Desain modern biasanya lengkap dengan fasilitas kamar sekaligus kamar mandi dalam yang tak kalah modern.
Desain kos modern dengan sentuhan warna cat biru estetik semakin menarik dan cantik. Pilihan warna cat berpengaruh pada tampilan desain, memberi kesan energik untuk pilihan modern ini.
Setiap desain memberikan kesan yang berbeda tapi tetap saja mau apapun desainnya yang sederhana dan nyaman pasti banyak dicari.
Untuk mencari kos harga terbaik dan lebih praktis dapat mencarinya lewat internet. Pastikan yang terpercaya dan memiliki penjelasan lengkap tentang kos yang ditawarkan.
Situs Website Informasi Kos Terpercaya
Rekomendasi situs terbaik informasi kos melalui www.kost-terdekat.com. Situs yang sangat terpercaya untuk informasi terbaru tentang kos kosan. Tinggal memilih mau mencari kos daerah mana, maka akan muncul sesuai kebutuhan.
Dalam situsnya juga terdapat keterangan lengkap tentang deskripsi kos, alamat, aturan, fasilitas sekaligus dengan harganya. Kemudahan lainnya adalah adanya nomor kontak yang langsung dapat dihubungi.
Kerennya lagi, desain kos kosan akan terlihat karena ada foto yang melengkapi informasi. Dengan demikian pencari kos langsung bisa melihat apakah sesuai kebutuhan atau tidak dan lebih efisien waktu.